419 Kali

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Walikota Samarinda yang di wakili oleh Plt. Sekretaris Daerah Kota Samarinda Dr. H. M. Ridwan Tassa MM membuka Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) Tingkat Kecamatan Samarinda Seberang ke - 46  di kelurahan Gunung Panjang. Jum'at (26/4/2024).

Pembukaan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) tingkat Kecamatan Samarinda Seberang yang dipusatkan di Masjid Baitul Mustaqim Perumahan Bukit Pinang Bahari kel. Gunung Panjang diawali dengan Pembacaan Ayat Suci Al Qur'an oleh Ustad Khairil Lubis.


Sumadi Sebagai Ketua Panitia Pelaksana melaporkan kegiatan dilaksanakan sejak tanggal 26 - 30 Pebuari 2024 dan diikut sebanyak 160 kafilah dari 6 kelurahan di kecamatan Samarinda Seberang.

Aditya Koesprayogi Camat Samarinda seberang menyampaikan  Kegiatan Musabaqoh Tilawatil Qur'an (MTQ) ini merupakan pengembangan syiar Islam dan ikhtiar untuk mengagungkan Kalam ilahi, untuk meneguhkan kesuciannya, memperkuat keimanan, dan memperluas fungsi edukatif dari pada kitab suci Al Quran bagi umat Islam."ucapnya.


Ridwan Tassa PLT. Sekda Kota Samarinda dalam sambutannya mengatakan kota Samarinda akan menjadi salah satu kota yang menjadii tuan rumah pada MTQ Nasional mendatang. 

Oleh karena itu kepada para Kafilah kota Samarinda di niatkan akan sampai ke tingkat Nasional. Jadi bukan hanya menang di tingkat kecamatan. Namun bisa menorehkan sejarah menjadi kafilah mewakili Kalimantan Timur untuk melantunkan ayat-ayat suci Al Qur'an di tingkat nasional."tuturnya.


Saya mengucapkan selamat kepada semua kafilah yang telah terpilih untuk mewakili kelurahannya masing-masing, ikutilah MTQ ini hingga memperoleh juara, lakukan dengan niat yang tulus agar mendapatkan keberkahan dari Al Qur'an. 

Kita tidak hanya ingin meraih prestasi tetapi lebih dari itu yaitu untuk mendapatkan keberkahan Al Quran dalam hidup dan kehidupan kita  sehingga kita dapat menempuh kehidupan akan datang menjadi orang memiliki kepedulian, manfaat kepada sesama karena keberkahan Al Qur'an."pungkasnya.

Pelaksanaan MTQ di tingkat Kecamatan pada hari ini juga dilakukan di beberapa tempat yakni MTQ Tingkat Kecamatan Samarinda Utara di Arena Utama Masjid Ahmad Mazroatul Akhiroh Jl.AMD Pampang RT.05 Kel.Budaya Pampang. Berdasar jadwal, Acara pembukaan dilaksanakan pada sore hari jam 16.00 wita.  

Adapun dua acara pembukaan lainnya dilaksanakan pada malam hari jam 20.00 wita adalah MTQ tingkat Kecamatan Palaran di Lapangan Latihan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Jl.Parikesit II RT.09 Kel.Handil Bakti. Demikian pula MTQ Tingkat Kecamatan Sambutan di Arena Utama Masjid AL-Iman Perum Pondok Karya Lestari Blok. B Rt.12 Sungai Kapih. (EKO/KMF-SMR)


Ketua FK-KIM Samarinda Utara, Suparlin Telah Berpulang

Berita Sebelumnya

Sudah Sepakat, Pemkot Segera Bebaskan 150 Rumah Sepanjang SKM II

Berita Selanjutnya

Tinggalkan Komentar