28 Kali

SAMARINDA. KOMINFONEWS - PT Tempo Media Tbk berkesempatan melaksanakan sesi wawancara dan audiensi dalam program unggulan bertajuk Jelajah Negeri bersama Wali Kota Dr H Andi Harun di Teras Anjungan Karangmumus, Gedung Balai Kota Samarinda, Senin (28/4/2025) siang.

Program Jelajah Negeri merupakan program unggulan yang diselenggarakan oleh redaksi Tempo.co. Tujuan utamanya mengangkat kisah sukses, inovasi pembangunan, dan potensi daerah dari para pemimpin daerah di seluruh Indonesia. 

Program Jelajah Negeri di Kota Samarinda yang akan tayang di kanal YouTube Tempo ini mengusung konsep tema 'Metropolitan di Tepian Mahakam' yang menggambarkan transformasi kota sebagai pusat pertumbuhan baru di Kaltim.

Dalam sesi wawancara, Wali Kota Samarinda, Dr H Andi Harun mengungkap berbagai capaian penting selama empat tahun terakhir dan visi pembangunan lima tahun ke depan . Misi pencapaian pembangunan termasuk transformasi besar dalam penataan kota. Salah satu gebrakan penting di tahun ini adalah pembangunan insinerator modern yang mengubah sampah menjadi energi listrik yang disebut Pembangkit Listrik Tenaga sampah (PLTS), transformasi pelayanan publik berbasis digitalisasi upaya memperkuat sistem keamanan data, serta mempercepat birokrasi agar semakin efisien dan transparan.


Selain itu, Wali Kota juga menekankan pentingnya program promosi dan rotasi berbasis meritokrasi untuk memperkuat tata kelola pemerintahan yang profesional dan efektif. Pemkot Samarinda juga berkomitmen untuk melestarikan budaya lokal dengan menjadikan Kelurahan Pampang sebagai pusat seni budaya Dayak dan mengembangkan produk khas, seperti Sarung Tenun Samarinda. Di sela wawancara, Andi Harun mengajak masyarakat luas untuk datang dan menikmati keunikan Samarinda.

"Datanglah ke Samarinda. Kami pastikan Anda disambut dengan ramah, penuh keakraban dan persahabatan," ajaknya.

"Tak ketinggalan, pengembangan wisata susur Sungai Mahakam serta pembangunan Teras Samarinda juga tengah digarap serius, menjadikan kota ini sebagai tujuan utama wisata seni, budaya, dan kekhasan Kaltim. Semangat membangun kota berkemajuan terus digaungkan dengan mengusung slogan Sukses Berkelanjutan untuk Samarinda yang Semakin Maju," lanjutnya.

Ia memastikan bahwa Samarinda bergerak maju dan konsisten menjadi kota peradaban yang modern, aman, nyaman, dan sejahtera. Kegiatan ini menjadi bagian penting dalam memperkenalkan Samarinda di kancah nasional, memperkuat branding kota, sekaligus mendorong investasi dan kunjungan wisata ke Kota Tepian Mahakam.

Hadir untuk mendampingi dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Samarinda, Dr H Aji Syarif Hidayatullah, S.Sos, M.Psi. Sementara dari rombongan Tempo Media terdiri atas Ficky Rhamadoni dan Windi Juliyani. Berikut ada Putri Pariwisata Kota Samarinda, Regia Grandisa. (VE/HER/KMF-SMR)


Serahkan SK PPPK, Andi Harun Sampaikan Tiga Pesan: Disiplin, Murah Senyum, dan Jangan Banyak Gaya

Berita Sebelumnya

Bimtek Agen Perubahan Antikorupsi di Samarinda, 88 Peserta Disiapkan Jadi Penyuluh Bersertifikasi

Berita Selanjutnya

Yang Lain di Berita PPID

Tinggalkan Komentar