57 Kali

SAMARINDA.KOMINFONEWS — Pemerintah Kota (Pemkot) Samarinda merayakan momen penting yang sarat makna perjuangan perempuan Indonesia. Bertempat di Aula Rumah Jabatan Wali Kota pada Rabu (23/4/2024), Wali Kota Samarinda Andi Harun secara resmi mengukuhkan pengurus Tim Penggerak PKK kota Samarinda, Dekranasda kota Samarinda, Pokja Bunda PAUD, serta Bunda PAUD dan Tim Pembina Posyandu dari seluruh kecamatan di Kota Samarinda.

Pelantikan ini berlangsung bertepatan dengan peringatan Hari Kartini, menjadikan acara tersebut tidak hanya khidmat namun juga sebagai momentum reflektif atas peran penting perempuan dalam pembangunan bangsa.


Wakil Wali Kota Samarinda, Saefuddin Zuhri, yang mewakili Wali Kota dalam kesempatan itu, menegaskan bahwa peran TP PKK sangat strategis sebagai ujung tombak dalam pemberdayaan masyarakat. “Melalui berbagai kegiatan di bidang kesehatan, pendidikan, dan sosial, TP PKK mendukung program-program pemerintah untuk mewujudkan keluarga sejahtera—yakni keluarga yang mampu menciptakan keselarasan, keserasian, dan keseimbangan antara kemajuan lahir dan batin,” ujar Saefuddin.

Ia juga menyampaikan apresiasi mendalam atas kiprah ibu-ibu yang tergabung dalam PKK. “Keluarga adalah unit terkecil dalam masyarakat, dan perempuan adalah fondasinya. Maka penting bagi seluruh pengurus yang baru dikukuhkan untuk segera menjalankan tugas dan program dengan penuh tanggung jawab, serta menerapkan 10 Program Pokok PKK secara nyata,” lanjutnya.


Tak lupa, ia mendorong seluruh jajaran untuk meningkatkan kolaborasi lintas sektor agar program-program pemerintah dapat menyentuh langsung masyarakat di akar rumput. “Mari mantapkan gerakan PKK demi mewujudkan masyarakat Kota Samarinda yang sehat, maju, dan sejahtera,” pungkasnya.

Sementara itu, Ketua TP PKK Kota Samarinda, Rinda Wahyuni Andi Harun, menyampaikan bahwa pelantikan ini bukan sekadar seremonial, namun menjadi titik awal gerakan perempuan yang progresif dan berdampak nyata.


“Momentum hari ini bertepatan dengan Hari Kartini, simbol perjuangan perempuan Indonesia. Semangat Kartini harus menjadi napas gerakan kita—baik di TP PKK, Dekranasda, Bunda PAUD, maupun Tim Pembina Posyandu,” tegas Rinda yang juga selaku Ketua Dewan Kerajjnan Nasional Daerah (Dekranasda) kota Samarinda.

Menurutnya, perempuan saat ini tidak hanya menjadi penopang keluarga, tetapi juga penggerak utama pembangunan. 


Ia menegaskan komitmen dalam mendorong program strategis seperti Pemberdayaan ekonomi keluarga melalui UMKM dan industri kreatif binaan Dekranasda, Penguatan layanan PAUD holistik integratif sebagai fondasi generasi emas Samarinda dan Optimalisasi peran kader Posyandu sebagai ujung tombak ketahanan keluarga.

Rinda secara khusus menginstruksikan seluruh Tim Pembina Posyandu Kota Samarinda untuk melakukan kunjungan dan pendampingan secara menyeluruh ke seluruh lokus stunting, serta memastikan partisipasi 100 persen masyarakat dalam kegiatan Posyandu setiap bulan.

“Penurunan angka stunting adalah tanggung jawab kita bersama. Ini harus menjadi gerakan masif, berkelanjutan, dan terukur,” ujarnya.

Ia juga menegaskan pentingnya kerja sama terpadu dengan Dinas Kesehatan, Dinas Pendidikan, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Dinas Kependudukan, serta seluruh OPD terkait, agar seluruh program dapat berjalan secara terintegrasi dan berkelanjutan.


“Kita ingin organisasi ini menjadi ruang gerak progresif yang hidup, responsif, dan inklusif. Saya mengajak seluruh pengurus hingga tingkat kecamatan untuk menjadi pelayan masyarakat yang empatik, sigap, dan inovatif,” tambahnya.

Sebagai penutup, Rinda mengajak seluruh mitra, termasuk dunia pendidikan dan penerbit seperti Erlangga, untuk bersama-sama memperkuat literasi perempuan dan pendidikan karakter anak. 

“Mari warisi semangat juang Kartini bukan hanya lewat kebaya, tapi melalui aksi nyata. Perempuan yang berdaya adalah kunci dari keluarga yang kuat dan masyarakat yang maju,” tutupnya.(DON/KMF-SMR.Foto: Ferdi Kmf)

Pemkot Samarinda Gandeng Yayasan Kasih Mentari dan PT Global Zerone Digital untuk Sekolah Terpadu Berstandar Internasional

Berita Sebelumnya

Wawali Samarinda Hadiri Pelantikan Rektor Baru UMKT

Berita Selanjutnya

Tinggalkan Komentar