126 Kali

SAMARINDA.KOMINFONEWS - Seluruh Kepala Perangan Daerah Kota Samarinda melakukan Presentasi Rencana Program Kerja tahun anggaran 2026 dihadapan Walikota Samarinda Dr. H. Andi Harun di Aula Rumah Jabatan Walikota Jl. S. Parman. Senin (23/6/2025).

Presentasi Program rencana kerja OPD ini bertujuan untuk  mengetahui capaian tunjuan yang akan kita capai dan dapat menjalankan program kegiatan dengan sebaik-baiknya serta  mendorong agar kualitas layanan publik Pemkot Samarinda kembali menunjukan hal yang positif.

Pada arahan Asisten III Bidang Administrasi Umum Pemkot Samarinda Ali Fitri Noor menyampaikan agar dalam penyusunan Program Kerja OPD sesuai dengan visi dan misi Walikota dan Wakil walikota Samarinda 2025-2030.


Ali Fitri Noor berharap agar seluruh OPD  menyatukan sudut pandang kita untuk Kemajuan kota Samarinda sesuai dengan 6 Program Aksi tahun 2025-2030 sebagai implementasi visi misi walikota dan wakil walikota Samarinda untuk masyarakat kota Samarinda.

Usai memberikan arahan, masing-masing OPD melakukan Presentasi secara bergantian dan akan dinilai oleh  para penilaian diantaranya, Walikota Samarinda, Sekda, Asisten, Baperida Kota Samarinda, Kepala Bidang Adbang Sekretariat kota Samarinda dan  Ketua TWAP kota Samarinda.(Eko/kmf-smr)


Audensi Bersama Veteran Perang, Wali Kota Andi Harun Diusulkan Terima Penghargaan Bintang LVRI

Berita Sebelumnya

Pimpin Apel Pagi di Perumdan Tirta Kencana, Wawali: Tingkatkan Kinerja, Saya Punya Telinga di Dinding

Berita Selanjutnya

Tinggalkan Komentar