SAMARINDA. Diawali dengan
perdebatan yang cukup alot, Endro S Efendi akhirnya terpilih kembali menjadi
Ketua PWI Kaltim periode 2019-2024 dalam Konferensi PWI Kaltim di aula
Kesbangpol Kaltim, sabtu (30/11).
Dalam Konferensi pagi
itu, Endro terpilih secara aklamasi dengan meraih 86 suara, jauh mengungguli
pesaingnya Charles Siahaan yang memperoleh 10 suara dan 10 pesaing lainnya.
Sesuai dengan
kesepakatan, apabila dalam penjaringan memperoleh 51 persen, maka secara
otomatis kandidat dipilih secara aklamasi.
Sebelum pemilihan dimulai
sempat terjadi perdebatan dimana sebagian peserta tidak setuju adanya mandat.
Perdebatanpun akhirnya reda setelah Ketua PWI Pusat, Atal Depari ikut bersuara
bahwa mandat tidak melanggar ADRT. Dalam satu organisasi, mandat sering
dilakukan karena yang bersangkutan berhalangan hadir.
Secara umum Atal menilai,
anggora PWI Kaltim kompak dan hal ini ditandai dengan kegiatan konferensi
berjalan lancar dan tidak satupun peserta yg pulang hingga akhir acara. Secara
terpisah, ketua terpilih Endro akan terus berupaya meningkatkan SDM melalui UKW
yang terus dilakukan hingga saat ini.(kmf)
Penulis: Setiabudi
--Editor: Doni